View Full Version
Selasa, 17 Sep 2019

Pilpres Tunisia, Calon Independen Masih Memimpin Perolehan Suara

TUNIS (voa-islam.com) - Dengan lebih dari seperempat suara yang telah diurutkan, putaran pertama pemilihan presiden Tunisia menunjukkan pada hari Senin kemarin bahwa Kais Saied, Nabil Karoui dan Abdelfattah Mourou akan memasuki putaran kedua.

Kais Saied, seorang kandidat independen, meraih 19% suara, dengan Nabil Karoui dari partau Qalb Tounes (Heart of Tunisia) meraih 14,9% dan Abdelfattah Mourou dari partai Ennahdha menerima 13,1%.

Pemilihan presiden diadakan lebih awal di negara itu setelah kematian Beji Caid Essebsi, presiden pertama yang dipilih secara demokratis.

Dalam sistem pemilihan Tunisia, seorang calon diminta untuk menerima suara terbanyak untuk memenangkan pemilihan presiden. Jika tidak ada kandidat yang mendapat suara mayoritas di putaran pertama, dua kandidat dengan suara terbanyak akan berhadapan di putaran kedua yang menentukan.

Dalam hal ini, tampaknya Saied dan Karoui akan menyelesaikan di babak berikutnya, karena keduanya diproyeksikan dengan sedikit peluang untuk mengambil suara terbanyak.[anadolu/fq/voa-islam.com]


latestnews

View Full Version