View Full Version
Sabtu, 04 Jul 2020

Lebih dari 40 Petempur Tewas dalam Bentrokan Antara Pasukan Suriah dan Pejuang IS di Homs

HOMS, SURIAH (voa-islam.com) - Bentrokan antara pasukan rezim Suriah yang didukung Rusia dan pejuang Islamic State (IS) telah menewaskan lebih dari 40 pejuang di kedua pihak hanya dalam waktu 48 jam, sebuah kelompok pemantau perang yang berbasis di Inggris mengatakan Sabtu (4/7/2020).

Pertempuran dan serangan udara Rusia di provinsi gurun pusat Homs sejak Kamis malam telah menewaskan 18 petempur pro-pemerintah dan 26 pejuang IS, kata Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia (SOHR).

"Pertempuran dimulai pada malam Kamis hingga Jumat dengan serangan [jihadis] pada posisi rezim" di dekat kota al-Sukhna, kata kepala Observatorium Rami Abdel Rahman.

Pejuang Islamic State telah mempertahankan keberadaan disekeliling gurun Badia Suriah yang luas. Meskipun kehilangan sebagian wilayah mereka tahun lalu, mereka secara teratur melakukan serangan di sana. (TNA)


latestnews

View Full Version