View Full Version
Rabu, 07 Apr 2021

Aljazair Tuntut Prancis Beri Konpensasi Untuk 7.300 Korban Ranjau Darat Selama Era Kolonial

ALGIER, ALJAZAIR (voa-islam.com) - Prancis harus memberi kompensasi kepada para korban ranjau darat yang ditanam oleh pasukannya selama era kolonial, kepala Dewan Hak Asasi Manusia Nasional (CNHD) Aljazair, Bouzid Lazhari, mengatakan, menambahkan bahwa otoritas Prancis menanam lebih dari sembilan juta ranjau di sepanjang perbatasan timur dan barat Aljazair, yang menyebabkan cacat permanen bagi 7.300 warga Aljazair.

Pernyataan Lazhari datang pada hari Ahad (4/4/2021) ketika Hari Kesadaran Ranjau Internasional dan Bantuan dalam Pekerjaan Ranjau diperingati.

Dia mengatakan bahwa Aljazair masih membayar mahal untuk ranjau darat yang ditanam Prancis di perbatasan timur dan barat.

Lazhari menjelaskan bahwa catatan resmi menyatakan bahwa 7.300 orang Aljazair terkena dampak ranjau Prancis, termasuk 4.830 selama perang pembebasan dan 2.470 setelah kemerdekaan.

Prancis, tambahnya, telah berusaha secepatnya setelah kemerdekaan Aljazair untuk mengeluarkan keputusan untuk melindungi dan memberi kekebalan warga sipil dan personel militernya yang berada di Aljazair selama era kolonial dari penuntutan. (MeMo)


latestnews

View Full Version