View Full Version
Kamis, 21 Jan 2016

Astaghfirullah! Sejumlah Remaja di Bengkulu Ini Lecehkan Shalat di Tengah Jalan

BENGKULU (voa-islam.com)—Pelecehan Islam di Indonesia nampaknya tidak pernah habis-habisnya. Belum lagi selesai satu kasus datang lagi satu kasus lainnya. Kini ada lagi kasus pelecehan Islam yang dilakukan sekelompok remaja ABG (anak baru gede).

Sebuah foto kontroversi diunggah pemilik akun Facebook Rizky Zhoon (Bos Boncel). Foto tersebut merekam aktivitas pemilik akun bersama teman-temannya melakukan gerakan shalat di tengah jalan Simpang Lima Patung Kuda, Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu.

Dalam foto itu juga terlihat sebanyak delapan ABG tengah memperagakan gerakan rukuk dan takbiratul ihram dengan posisi pakaian senonoh, sementara satu foto lainnya tengah mempraktikkan gerakan tahiyat akhir mengenakan pakaian celana pendek.

Foto ini sontak membuat geram para netizen dan masyarakat luas. Terkait kejadian ini, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Bengkulu langsung melontarkan kecaman.

“Salat itu ada rukunnya. Tempat harus suci, menghadap kiblat, serta rukun salat lainnya,” kata Wakil Ketua Umum MUI Provinsi Bengkulu, Zulkarnain Dali, dilansir Okezone, Kamis (21/1/2016).

Tindakan yang dilakukan sejumlah ABG itu, lanjut dia, dianggap sudah melecehkan ajaran agama. Sehingga dari pihak sekolah dan Dinas Pendidikan harus memberikan sanksi tegas dan membina ABG yang masih berstatus pelajar tersebut.

"Ini sudah melecehkan agama. Kalau memang sudah meresahkan masyarakat aparat kepolisian turun tangan menangani hal ini," tegas Zulkarnain.

Lelaki yang juga Ketua NU Kota Bengkulu ini berharap, ABG lainnya tidak main-main dengan agama, terlebih lagi sudah melecehkan agama.

"Ajaran agama jangan dibuat main-main," ungkap Zulkarnain.* [Oz/Syaf/voa-islam.com]

 

 


latestnews

View Full Version