View Full Version
Selasa, 22 May 2012

Amerika dan Nato Akan Mengakhiri Operasi Militer di Afghan

Presiden Barack Obama menyerukan  negara-negara NATO menandatangani strategi keluar dari Afghanistan, dan meminta diakhirinya operasi militer tahun depan, serta penarikan pasukan militer pimpinan AS internasional pada akhir 2014.

Obama mengatakan kepada puluhan kepala negara yang hadir, termasuk Presiden Afghanistan Hamid Karzai, bahwa NATO menyetujui kedua jadwal penarikan pasukan Nato dari Afghanistan dan rencana jangka panjang untuk aliansi strategis, dan mendukung pasukan keamanan negara Asia Tengah itu.

Obama menegaskan, "Secara bertanggung jawab akan mengakhiri perang. Perang di Afghanistan akan berakhir" dalam 19 bulan ke depan, ujar Obama, Senin. Obama menandatangani perjanjian aliansi strategis dengan Karzai baru-baru ini, dan ini sebagai langkah ke arah memastikan bahwa "sebagai warga Afghanistan berdiri, mereka tidak akan berdiri sendiri", tambah Obama.

Obama dengan sangat jelas dalam pertemuan puncak para pemimpin Nato itu,  mengharapkan negara-negara NATO dan mitra strategis mereka untuk menyetujui rencana penarikan, dan juga meyakinkan Karzai bahwa  28 pemimpin NATO tidak akan meninggalkan negara Afghanistan.

Obama dan Karzai, bertemu sehari menjelang perundingan NATO hari Senin di Afghanistan, kedua pemimin ituu sepakat bahwa perang di Afghanistan berakhir. Setelah pertemuan itu, Obama mengatakan transisi dari pasukan yang dipimpin NATO  dari peran tempur, selanjutnya akan diserahkan kepada  pasukan Afghanistan. "visi pasca-2014 di mana kita telah berakhir peran tempur kita, perang Afghanistan berakhir", ujarnya.

Skenario Obama terhadap Afghanistan itu, mengingatkan pada penarikan pasukan Amerika dari Irak. Kemudian selanjutnya, keamanan  Afghanistan akan diserahkan kepada  pasukan Afghanistan pada pertengahan tahun depan. Pasukan NATO hanya akan melakukan pelatihan dan berperan sebagai penasehat membantu sampai pasukan penarikan Nato pada akhir 2014.

Amerika dan Nato harus menelan kekalahan melawan  pejuang Taliban. Tidak ada lagi tempat yang aman bagi pasukan Nato dan Sekutu di Afghanistan. Negara-negara Barat, sudah tidak sanggup menanggung ongkos perang di Afghanistan. Negara yang akan segara menarik pasukannya dari Afghanistan ialah Perancis, yang baru saja memilih presidennya yang baru, yang dimenangkan oleh tokoh sosialis, Hollande. (af)


latestnews

View Full Version