View Full Version
Ahad, 18 Sep 2016

Video: Ustadz Bachtiar Nasir Berharap Masjid Tidak Alergi Kaji Siyasah Syar'iyah

JAKARTA (voa-islam.com)--Pembina Aliansi Peduli Umat dan Bangsa (APUB), Ustadz Bachtiar Nasir menjelaskan bahwa pihak pengelola Masjid Istiqlal sudah mengizinkan pihaknya menggunakan masjid untuk doa dan istighosah bersama.

"Memang awalnya sempat tidak diizinkan. Tapi, kemudian pihak Istiqlal membolehkan kita menggelar doa dan Istighosah," kata Ustadz Bachtiar kepada Voa-Islam, di Masjid Istiqlal, Jakarta, Ahad (18/9/2016).



Menurut Ustadz Bachtiar, pihak Masjid Istiqlal awalnya menolak rencana kegiatan doa bersama karena menduga kegiatan itu bermuatan politik praktis. Kemudian, pihak panitia mengklarifikasi bahwa kegiatan doa bersama tidak ada kaitan dengan elemen-elemen politik apapun.

"Kegiatan kita murni gerakan moral, tidak ada mengusung suatu nama calon tertentu ataupun bekerjasama dengan partai apapun. Ini hanya doa dan zikir bersama," ungkap Ustadz Bachtiar yang juga Sekretaris Jenderal Majelis Intelektual Ulama Muda Indonesia (MUI) itu.

Lebih dari itu, Ustadz Bachtiar meluruskan bahwa politik praktis itu berkaitan langsung dengan kegiatan partai politik atau proses pemilihan. Sementara, kegiatan Doa bersama hanya berkaitan dengan nasihat moral berpolitik menurut Islam.

"Kegiatan kita hanya mengedukasi umat tentang siyasah syar'iyah. Bagaimana kepemimpinan di dalam Islam," tuturnya.

Ia berharap, setelah ini pihak masjid manapun tidak alergi dengan pembahasan siyasah syar'iyah. Karena, hal itu adalah kewajiban ulama untuk memberi pemahaman.

"Mudah-mudahan setelah ini, masjid-masjid banyak yang mengkaji siyasah syar'iyah," ucapnya.

Dalam kesempatan ini, menurut Ustadz Bachtiar, doa dan Istighosah bersama akan diikuti oleh berbagai elemen ormas Islam. Di antaranya, PKS, FPI, HTI, dan berbagai jamaah majelis taklim. Tambahnya, kegiatan hari ini, difokuskan di Istiqlal saja, dengan agenda doa, zikir, istighosah, dan tausiyah.

"Kita cukupkan acara di Istiqlal, karena kita sudah diizinkan. Kalau kita tidak diizinkan kita memang rencana mau ke KPK membanjiri dengan ribuan jamaah," tutupnya.

Dalam pantauan Voa-Islam, seusai shalat Dzuhur jamaah umat Islam sedang khusyuk mengikuti zikir dan doa secara bersama dibimbing oleh Imam Besar FPI, Habib Rizieq Shihab sebagai muqaddimah acara.* [Bilal/Syaf/voa-islam.com]


latestnews

View Full Version