View Full Version
Rabu, 30 May 2018

[VIDEO] Semestinya Kemenag Buat Juga Rekomendasi Penceramah Agama Non-Islam

JAKARTA (voa-islam.com)—Dewan Dakwah Islamiyyah Indonesia (DDII) menilai tak seharusnya Kementerian Agama membuat rekomendasi penceramah-penceramah. Menurut Wakil Ketua Umum Dewan Dakwah, Ustaz Amlir Syaifa Yasin tugas Kemenag sudah banyak, maka jangan ditambah-tambah dengan membuat rekomendasi penceramah. 

Saya pikir tugas kementerian agama sudah begitu banyak. Ngurus haji umrah saja sudah babak belur. Apalagi tambah-tambah kerjaan. Sejak zaman Belanda sebetulnya tidak ada seperti itu,” ujar Ustaz Amlir di kantor Dewan Dakwah Pusat, Jalan Kramat Raya 45, Jakarta Pusat baru-baru ini. 

Ustaz Amlir menilai apa yang dilakukan Kemenag ini adalah bagian dari sikap represif kepada umat Islam. “Ini saya melihat lebih kepada represifnya pemerintahan yang sekarang. Kekhawatiran (kepada umat Islam) yang berlebihan,” tegas Ustaz Amlir. 

Kalau rekomendasi penceramah ini tetap dilakukan Kemenag, Ustaz Amlir menuntut agar perlakuan yang sama juga ditujukan kepada penceramah agama non-Islam. 

“Saya pikir kalau mau ditertibkan ya jangan sebagian-sebagian. Ini kan peraturan nasional. Ini harus berlaku untuk semua agama. Jangan Islam dijadikan sasaran terus. Apa-apa Islam jadi sasaran,” demikian Ustaz Amlir.

Simak video Voa Islam TV:

 

.* [Syaf/voa-islam.com]

 


latestnews

View Full Version