View Full Version
Senin, 24 Nov 2014

Serangan Bom Taliban di Provinsi Paktika Menewaskan 45 Orang

KABUL (voa-islam.com) - Kondisi di Afghanistan semakin memburuk. Di mana Taliban semakin mengintensifkan serangan ke daerah-daerah yang masih dibawah kekuasaan pemerintah di Kabul. Taliban berobsesi ingin kembali memerintah di Afghanistan. Taliban sudah menguasai lebih dari dua pertiga wilayah Afghanistan.

Di mana seorang pengebom bunuh diri menewaskan sedikitnya 45 orang dalam pertandingan voli di Afghanistan timur, kata pejabat berwenang.

Seorang juru bicara pemerintah Provinsi Paktika mengatakan kepada AFP bahwa penyerang meledakkan bom di tengah kerumunan penonton dalam suatu turnamen setempat di distrik Yahyakhail pada hari Minggu (23/11).

Hingga kini sudah sekitar 60 orang mengalami luka-luka akibat peristiwa itu. "Begitu banyak orang yang berkumpul di satu tempat untuk menonton pertandingan," kata juru bicara pemerintah provinsi, Mokhis Afghan.

"Puluhan orang mengalami luka-luka dan kami menerima laporan-laporan bahwa banyak di antara mereka dalam kondisi kritis."

Pengeboman terjadi setelah Majelis Rendah menyetujui kesepakatan keamananan yang memungkinkan tentara NATO dan Amerika Serikat tetap berada di Afghanistan setelah penarikan sebagian besar pasukan asing bulan depan.

Berdasarkan kesepakatan itu, jumlah pasukan baru NATO di Afghanistan ditetapkan sekitar 12.000 dengan misi melatih, memberikan nasihat dan membantu pasukan keamanan Afghanistan.

Kesepakatan keamanan dengan NATO dan Amerika Serikat itu masih harus disahkan oleh Majelis Tinggi Parlemen Afghanistan. Taliban meningkatkan serangan dengan sasaran-sasaran Barat dan Afghanistan di seluruh pelosok negeri tahun ini. Akhirnya, Taliban akan berperang kembali dengan pasukan AS, yang sekarang sudah kocar-kacir. [afgh/wb/voa-islam.com


latestnews

View Full Version