View Full Version
Jum'at, 13 Aug 2010

Ulama Dagestan Ditembak Mati Orang Tak Dikenal

MAKHACKALA (voa-islam.com): Pria tak dikenal menembak mati seorang ulama yang memimpin stasiun televisi Islam di Dagestan, Rusia Selatan.

Laporan berita Rusia mengatakan seorang penembak, dari mobil yang sedang lewat tanpa nomor plat, mendekati mobil sang ulama, Magomed Vagif Sultanmagomedov, dan menembaknya. Sultanmagomedov kemudian meninggal di rumah sakit.

Sultanmagomedov memimpin penerbitan Islam dan bekerja sebagai pimpinan redaksi televisi Makhachkala TV. Redaktur terakhir stasiun itu, Telman Alishayev, juga dibunuh dua tahun lalu.

Presiden Rusia Dmitry Medvedev memecat Menteri Dalam Negeri Dagestan Ali Magomedov, yang bertanggung jawab atas kepolisian dan keamanan. Medvedev menuntut pemerintah Dagestan berbuat lebih banyak untuk memberantas korupsi.

Presiden Dagestan Magomedsalam Magomedov menghimbau kepada Medvedev agar memberi dana federal yang lebih besar untuk membantu perang melawan pejuang Islam disana. Ia menuduh para pejuang Islam membantu menghancurkan peluang  akan investasi yang lebih besar di Dagestan. Presiden Dagestan ini adalah antek dari penjajah Rusia di Dagestan. (za/voa)


latestnews

View Full Version