View Full Version
Rabu, 18 Mar 2015

8 Turis Tewas dalam Serangan Orang Bersenjata di Gedung Parlemen Tunisia

TUNIS, TUNISIA (voa-islam.com) - Orang-orang bersenjata menyerang gedung parlemen Tunisia pada hari Rabu (18/3/2015) menewaskan sedikitnya 8 orang turis dan mengambil beberapa sandera dalam sebuah museum di dekatnya, seorang pejabat pemerintah mengatakan.

Baku tembak senjata terdengar pertama kali dari gedung parlemen sekitar tengah hari, kantor berita negara TAP melaporkan.

Para penyerang telah mengambil beberapa sandera di Museum Bardo di dekatnya, stasiun radio swasta Radio Mosaique melaporkan pada awalnya yang kemudian dibenarkan oleh pihak berwenang.

Seorang juru bicara kementerian dalam negeri mengatakan pasukan keamanan mengepung dua orang bersenjata di dalam Museum Bardo.

Belum diketahui pihak mana yang bertanggung jawab dibalik serangan tersebut.

Pasukan Tunisia telah memerangi mujahidin yang aktivitasnya semakin meningkat setelah pemberontakan rakyat tahun 2011 di negara itu yang membuat jatuh diktator lama Zine El-Abidine Ben Ali.

Ribuan warga Tunisia juga telah meninggalkan negara itu untuk berjihad bersama para mujahidin di Suriah, Irak dan Libya dan pemerintah negara itu sedang khawatir para mujahid itu akan kembali ke negara tersebut dan melakukan serangan. (st/Reuters) 


latestnews

View Full Version