View Full Version
Selasa, 25 Aug 2015

AS Akan Terima 5000 Hingga 8000 Pengungsi Suriah Tahun 2016

WASHINGTON (voa-islam.com) - Amerika Serikat diharapkan akan menerima antara 5.000 hingga 8.000 pengungsi Suriah pada 2016, kata para pejabat, Senin (24/8/2015).

Juru bicara Departemen Luar Negeri AS John Kirby juga mengatakan 15.000 pengungsi Suriah telah dirujuk ke AS untuk pemukiman kembali oleh badan pengungsi PBB.

Pada bulan Desember, Washington telah mengatakan mereka telah menerima 9.000 rujukan dari PBB.

Washington juga sebelumnya mengatakan akan mengakui antara 1.000 sampai 2.000 pengungsi Suriah di tahun fiskal 2015, dan meningkatkan jumlahnya menjadi beberapa ribu pada tahun fiskal 2016.

Namun demikian tidak jelas apakah para pengungsi Suriah yang akan diterima oleh negara itu hanya yang beragama Kristen saja sebagaimana Polandia atau termasuk dari umat Muslim.

Amerika Serikat juga telah dikritik karena tidak mengambil lebih banyak para pengungsi Suriah dari perkirakan empat juta pengungsi yang melarikan diri dari perang sipil yang dimulai pada tahun 2011 di negara itu.

Komisaris Tinggi PBB untuk Pengungsi Antonio Guterres mengatakan bahwa jumlah pengungsi Suriah melampaui jumlah empat juta pada bulan Juli dan diperkirakan akan tumbuh menjadi 4,27 juta pada akhir tahun ini. (st/ptv)

%MCEPASTEBIN%


latestnews

View Full Version