View Full Version
Ahad, 03 Apr 2016

Kementerian Dalam Negeri Prancis Rilis Foto Orang Tak Bersalah sebagai Tersangka Terorisme

PARIS, PRANCIS (voa-islam.com) - Sebuah foto dari seorang pria yang disebut sebagai tersangka terorisme, Reda Kriket, yang telah didistribusikan oleh kementerian dalam negeri Prancis dan beredar luas di media, ternyata menjadi kasus salah identitas, sebuah acara berita Prancis melaporkan pakan ini.

Foto itu menunjukkan seorang pria muda dengan rambut cepak dan yang bukan, pada kenyataannya, Reda Kriket, Le Petit Journal melaporkan seperti dilansir France 24 Sabtu (2/4/2016).

Kriket, 34, ditangkap di dekat Paris pada 24 Maret karena dicurigai merencanakan serangan teror di Prancis. Pada penggerebekan di rumahnya, polisi menemukan gudang senjata dan bahan peledak, hanya dua hari setelah bom jibaku di Brussels yang menewaskan lebih dari tiga puluh orang. Dua foto yang dimaksudkan untuk menunjukkan Kriket telah beredar di situs berita di seluruh dunia, satu foto hitam-putih dan yang lainnya berwarna. Foto hitam-putih, seorang pemuda dengan kumis pendek, pada kenyataannya bukan menunjukkan Reda Kriket. Foto berwarna, bagaimanapun, adalah seorang pria yang berbeda.

Kesimpangsiuran itu dimulai pada bulan Januari 2016, ketika kementerian dalam negeri Prancis merilis  pemberitahuan 'diburu' untuk Kriket ke departemen kepolisian di seluruh Prancis. Kriket dicurigai anggota jaringan jihad dengan kaitan ke Suriah, dimana Abdhelhamid Abaaoud, seorang penyelenggara serangan 13 November Paris, juga anggotanya. Namun, foto yang kementerian dalam negeri sertakan pada pemberitahuan tentang Kriket diambil dari file lain, yang tidak terkait dengan penyelidikan terorisme.

Sebelum Le Petit Journal menunjukkan kesalahan tersebut, foto itu sudah dipublikasikan oleh situs berita internasional seperti BBC, CBS, Mirror, dan MetroNews, dan saluran TV berita Perancis seperti TF1 dan France3, serta direproduksi dalam postingan tweet dan Facebook yang tak terhitung jumlahnya. Sejauh ini, tak satu pun dari situs-situs berbahasa Inggris tersebut tampaknya telah mengeluarkan koreksi tentang foto itu.

Le Petit Journal mengatakan mereka telah mengkonfirmasi identitas sebenarnya dari pria di foto berwarna, yang tinggal di Courbevoie, pinggiran kota Paris yang sama di mana Kriket berasal. Namun, mereka menyimpan nama pria itu.

Reda Kriket sendiri telah ditempatkan di bawah penyelidikan resmi dan menghadapi tuduhan untuk perencanaan untuk apa yang Menteri Dalam Negeri Perancis Bernard Cazeneuve sebut sebagai serangan teror di "stadium lanjut." (st/f24)


latestnews

View Full Version