View Full Version
Senin, 12 Jun 2017

Arab Saudi Tarik Buku Syaikh Al-Qaradawi dari Seluruh Lembaga Pendidikan

RIYADH, ARAB SAUDI (voa-islam.com) - Kementerian Pendidikan Arab Saudi pada hari Ahad (11/6/2017), mendesak penarikan semua buku Yusuf Al Qaradawi dari seluruh lembaga pendidikan, kantor berita Anadolu Agency melaporkan.

Surat larangan itu ditandatangani langsung oleh Menteri Pendidikan Ahmed Bin Mohammed Al-Issa, mengatakan bahwa seluruh buku Syaikh Al-Qaradawi, yang merupakan pemimpin International Union of Muslim Scholars, harus ditarik dari sekolah, universitas dan perpustakaan di Saudi.

Larangan ini merupakan yang terbaru dari lanjutan pertikaian antara Qatar dan beberapa negara Dewan Kerjasama Teluk serta sekutunya yang sebelumnya telah memutuskan hubungan diplomatik dengan Qatar.

Pada hari Kamis, sebuah pernyataan bersama yang dikeluarkan oleh Arab Saudi, Bahrain, Uni Emirat Arab dan Mesir telah memasukkan 59 personal dan 12 lembaga bantuan ke dalam daftar hitam yang dituding memiliki hubungan dengan teroris. Salah satu di antaranya yakni Yuduf Al Qaradawi dan Abdullah Bin Khalid, mantan menteri dalam negeri Qatar.

Qatar menolak tuduhan itu. Doha menyebut daftar hitam itu tak berdasar. (st/aa)


latestnews

View Full Version