View Full Version
Jum'at, 16 Jun 2017

ISIS Klaim Serang Masjid Syiah di Kabul Afghanistan

KABUL, AFGHANISTAN (voa-islam.com) - Kelompok ISIS mengklaim telah melancarkan serangan terhadap sebuah tempat ibadah di sebuah wilayah yang banyak dihuni kaum Syiah di Kota Kabul, Afghanistan.

Sebagaimana dilaporkan kantor berita Amaq, kelompok itu mengaku bertanggung jawab atas pengeboman bunuh diri di Masjid Al-Zahra yang menewaskan empat orang.

Dua di antara korban meninggal dunia adalah seorang polisi dan tokoh pendiri masjid, lapor BBC.

Aksi pengeboman bunuh diri di Masjid Al-Zahra terjadi ketika para jemaah sedang berbuka puasa.

Melalui pernyataan di akun Facebook juru bicara Kementerian Dalam Negeri Afghanistan, Najib Danish, pelaku penyerangan diketahui berupaya memasuki masjid namun gagal mencapai ruang salat. Dia kemudian memicu bom di dapur masjid.

Serangan di Kabul semakin sering terjadi selama sebulan terakhir. Sebelum bom bunuh diri di Masjid Al-Zahra, serangan bom bunuh diri juga terjadi di dekat wilayah kedutaan-kedutaan asing bulan lalu. Sebanyak 90 orang meninggal dunia dan sedikitnya 400 orang cedera.[fq]


latestnews

View Full Version