View Full Version
Kamis, 04 Jan 2018

5 Polisi Kenya Tewas dalam Sergapan Pejuang Al-Shabaab di Elwak-Kotulo Mandera

MANDERA, KENYA (voa-islam.com) - Lima petugas keamanan Kenya tewas pada hari Selasa (2/1/2018) dalam sebuah serangan oleh tersangka pejuang Al-Shabaab di jalan Elwak-Kotulo di Mandera.

Penyerang juga membakar truk polisi sementara beberapa petugas terluka dalam penyergapan tersebut.

Wakil komisaris daerah Mandera Selatan, Daniel Bundotich mengatakan, tiga polisi cadangan dan dua petugas Polisi Administrasi (AP) tewas dalam serangan tersebut.

"Kami kehilangan lima petugas keamanan dalam serangan saat berpatroli di jalan Elwak-Kotulo tersebut," katanya.

Kontingen kedua personel GSU yang menanggapi serangan pertama juga disergap, kata Bundotich menambahkan. LORRY BURNT Daily Nation melaporkan bahwa truk yang terbakar adalah yang ditumpangi petugas GSU.

Pejuang Al-Shabaab dikatakan telah menyerang kelompok keamanan pertama dari petugas polisi administrasi, polisi cadangan dan petugas polisi reguler saat mereka berpatroli di jalur Elwak-Kotulo yang terkenal.

"Pasukan gabungan berpatroli sebelum disergap oleh tersangka militan Al-Shabaab di Dubacity sekitar tengah hari.

Sebuah tim yang menanggapi serangan tersebut juga diserang dan truk mereka dibakar,'' kata Bundotich.

Dia menambahkan bahwa tim pasukan lain sedang berkumpul untuk menanggapi kedua serangan tersebut.

Pada bulan November, dua kendaraan polisi dibakar menjadi abu di daerah yang sama, memaksa polisi untuk berhenti mengawal bus.

Bus di rute Mandera-Nairobi sejak itu beralih ke jalan Marsabit-Moyale, yang dianggap lebih aman.

Menurut Bundotich, kontak senjata terjadi beberapa saat sebelum pejuang Al-Shabaab mundur. "Kami yakin lebih banyak korban di pihak mereka, mengingat bukti dasarnya," klaimnya. (st/nation) 


latestnews

View Full Version