View Full Version
Ahad, 10 Jun 2018

Anggota Pramuka Saudi Pantau Harga Komoditas di Dekat Masjidil Haram Makkah

MAKKAH, ARAB SAUDI (voa-islam.com) - Anggota pramuka Saudi diperbantukan untuk memantau harga-harga di dekat Masjidil Haram di Mekkah.

Anggota Asosiasi Pramuka Arab Saudi, melayani jamaah Umrah di Masjidil Haram, telah bekerja sama dengan staf di Kementerian Perdagangan dan Investasi untuk memantau harga komoditas di Mekah.

Para "mata-mata" tersebut memastikan bahwa para penjual mematuhi label harga pada item dan mengawasi upaya penipuan komersial.

Kepala pramuka Abdel Aziz AbdulRahman Al-Ghanam mengatakan kerja sama ini telah meningkatkan upaya selama sepuluh hari terakhir Ramadan, dengan mendedikasikan beberapa unit pramuka untuk membantu kementerian dalam mendeteksi pelanggaran apa pun.

Satuan kepanduan tersebar di seluruh wilayah pusat di sekitar Masjidil Haram yang diikuti oleh pejabat kementerian.

Unit-unit itu juga membantu mendeteksi barang-barang yang rusak, dan segala sesuatu yang tidak layak untuk dikonsumsi manusia.

Para pengintai menerima pelatihan di tangan pejabat kementerian tentang mekanisme kendali mutu.

Dalam beberapa hari terakhi mereka berhasil mendeteksi barang-barang yang merupakan replika dari merek kelas atas yang dijual kepada konsumen, serta barang-barang yang tidak mematuhi kebijakan kementerian. (st/an)


latestnews

View Full Version