View Full Version
Selasa, 08 Jun 2010

Demonstrasi Mahasiswa Gagalkan Pertemuan Zionis di Madrid

 

Madrid – Infopalestina: Aksi protes mahasiswa yang mendukung Gaza dan kapal Flotilla berhasil menggalkan pertemuan Komisi Spanyol-Zionis di kampus Universitas Madrid, Canto Blanco, pada Senin pagi (06/07).

Menurut jadwal pertemuan akan membahas masalah pemanfaatan energy bersih yang dilanjutkan dengan pembicaraan mengenai penjualan senjata Spanyol ke Israel. Namun karena aksi mahasiswa ini terus berlangsung pertemuan ini gagal. Delegasi Zionis akhirnya keluar Kampus dengan pengawalan ketat kepolisian Spanyol.

Sejumlah mahasiswa memprotes keikutsertaan delegasi Zionis dalam pertemuan tersebut, menyusul eskalasi penyerangan tentara Zionis terhadap kapal kemanusiaan yang membawa rakyat sipil di perairan internasional.

Para mahasiswa mengungkapkan kemarahan mereka terhadap sikap pemerintahnya yang dianggapnya terlibat dalam kejahatan tersebut. Sepanyol tidak mengeluarkan statemen apapun terkait pembantaian Zionis terhadap kapal kemanusiaan tersebut.

Saat delegasi Zionis keluar ruangan, para mahasiswa meneriakan kecaman pedas terhadap Israel dan mendukung perjuangan rakyat Palestina. Bahkan mereka memuji sikap dari gerakan perlawanan Hamas. (asy) www.infopalestina.com


latestnews

View Full Version