View Full Version
Sabtu, 03 Jul 2010

Misyal Sambut Utusan Parlemen Indonesia

 

Damaskus – Infopalestina: Ketua Biro Politik Hamas, Khalid Misyal menyambut delegasi parlemen Indonesia pimpinan Hasanuddin, ketua Komisi Urusan Luar Negeri dan Pertahanan di parlemen Indonesia.

Delegasi parlemen Indonesia menyampaikan salam hormat bangsa Indonesia dan solidaritas mereka kepada bangsa Palestina. Mereka juga mengungkapkan bahwa pemerintah sedang berusaha membebaskan blokade dari Jalur Gaza secara total.

Di sisi lain, pimpinan Hamas menyambut delegasi parlemen Indonesia dan mengungkapkan kebahagiaannya bertemu mereka serta menyampaikan apresiasi besarnya kepada Indonesia yang selalu membela masalah Palestina.

Sebelumnya, delegasi parlemen Indonesia bergabung dalam konferensi Damaskus untuk mengkoordinasi upaya pembebasan blokade dari Jalur Gaza setelah mereka mengunjungi wilayah Palestina itu. Di dalam pertemuan itu mereka bertemu dengan PM Palestina Ismail Haniyyah dan wakil ketua I parlemen Palestina Dr. Ahmad Bahr dan sejumlah anggota legislative Palestina lainnya. (bn-bsyr) www.infopalestina.com


latestnews

View Full Version