Gaza – Infopalestina: Pemimpin gerakan perlawanan Hamas, Dr. Ismael Ridwan menegaskan, pernyataan Netanyahu yang menuding Gaza mempunyai sejumlah roket anti pesawat yang bisa menjangkau pesawat-pesawat tempur Israel adalah alasan yang dibuat-buat untuk menggempur kembali rakyat Palestina di Gaza.
Dalam pernyataanya kepada infopalestina, Senin (18/10) Ridwan mengatakan, pernyataan Netanyahu menggambarkan sejuah mana logika berfikir Zionis yang tidak betah dengan ketenangan di perbatasan Jalur Gaza. Ia tidak merasa aman kecuali dengan perang, pertempuran atau terror.
Ia menambahkan, agar Israel tahu bahwa serangan mereka ke Gaza tidak akan menjadi pelesiran. Hak rakyat Palestina memberikan perlawanan untuk mempertahankan diri mereka.
Perdana menteri Zionis mengklaim, angkatan udaranya mengalami kesulitan untuk melakukan pemantauan di sekitar Gaza, karena adanya senjata anti pesawat yang memungkin angkatan udara Zionis mendarat kembali ke bandara Ben Gorion atau pangkalan angkatan udara, ungkapnya. (asy) www.infopalestina.com