View Full Version
Rabu, 26 Nov 2014

SOHR: 63 Orang Tewas Akibat Serangan Udara Rezim Suriah di Raqqa

RAQQA, SURIAH (voa-islam.com) - Setidaknya 63 orang, setengah dari mereka warga sipil, tewas ketika pesawat tempur rezim Suriah menyerang kota timur laut Raqqa pada hari Selasa (25/11/2014), menurut Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia (SOHR), yang memonitor perang di Suriah.

Rami Abdulrahman, yang menjalankan Observatorium yang berbasis di Inggris, mengatakan 10 pesawat tempur menyerang setidaknya 10 kali di Raqqa, kubu mujahidin Islamic State (IS)
 
"Sebagian besar serangan berada di bagian timur kota," kata Abdulrahman, mengutip penduduk dan aktivis di kota itu. "Setidaknya 36 dari mereka yang tewas adalah warga sipil. Adapun sisanya, kita belum yakin apakah mereka pejuang atau bukan."

Islamic State, yang telah menyita hamparan luas wilayah di Irak dan Suriah, mendorong pasukan pemerintah Suriah terakhir dari provinsi Raqqa pada akhir Agustus. Mujahidin IS merebut sebuah pangkalan udara lalu menangkap dan kemudian mengeksekusi puluhan tentara Suriah.

Raqqa telah menjadi target beberapa serangan udara oleh koalisi pimpinan AS yang bertujuan untuk melemahkan dan menghancurkan kelompok IS di Irak dan Suriah. Seorang pejabat AS mengatakan koalisi tidak melakukan serangan udara apapun di Raqqa dalam 24 jam terakhir.

Seorang mujahid Islamic State di provinsi ini menegaskan bahwa pemerintah Suriah yang melakukan serangan udara tersebut, yang menurutnya menewaskan sedikitnya 70 orang.

Angkatan udara Suriah telah meningkatkan serangan terhadap faksi-faksi mujahidin di seluruh Suriah sejak koalisi pimpinan AS mulai menyerang posisi Islamic State di dalam wilayah Suriah pada bulan September.

Para analis mengatakan peningkatan itu bisa karena militer Suriah ingin melemahkan kelompok pejuang oposisi Suriah sebelum mereka mendapatkan pelatihan dan peralatan yang dijanjikan oleh Amerika Serikat. (st/tds)


latestnews

View Full Version