View Full Version
Jum'at, 23 Oct 2020

Dibawah Pendudukan Armenia Masjid Bersejarah di Nagorno-Karabakh Diubah Jadi Kandang Babi

NAGORNO-KARABAKH (voa-islam.com) - Sebuah video ponsel mengungkapkan sebuah masjid bersejarah diubah menjadi kandang babi di Zangilan, Nagorno-Karabakh Azerbaijan, yang dibebaskan pada 20 Oktober dari pendudukan Armenia.

Video yang diposting di media sosial menunjukkan tentara Azerbaijan memasuki masjid dan bertemu babi-babi di dalam masjid tersebut.

Masjid bersejarah itu telah menjadi reruntuhan dalam video tersebut.

Zangilan sendiri diduduki pada 29 Oktober 1993 oleh pasukan Armenia.

Bentrokan baru

Sejak bentrokan baru meletus 27 September, Armenia terus melakukan serangan terhadap warga sipil dan pasukan Azerbaijan, bahkan melanggar perjanjian gencatan senjata kemanusiaan.

Dalam dua serangan rudal di Ganja, kota besar yang jauh dari garis depan, Armenia membunuh dua lusin warga sipil, termasuk anak-anak, dan melukai puluhan lainnya.

Kamis lalu, Armenia menargetkan warga sipil di sebuah pemakaman di kota barat Tartar, menewaskan empat orang dan melukai banyak lainnya.

Sejak 10 Oktober, Armenia telah melanggar dua gencatan senjata kemanusiaan di Karabakh Atas, atau Nagorno-Karabakh, wilayah Azerbaijan yang diakui secara internasional.

Gencatan senjata kemanusiaan baru mulai berlaku Sabtu lalu.

Konflik Karabakh Atas

Hubungan antara dua bekas republik Soviet itu tegang sejak 1991 ketika militer Armenia menduduki Karabakh Atas.

Empat resolusi Dewan Keamanan PBB dan dua dari Sidang Umum PBB, serta organisasi-organisasi internasional, menuntut "penarikan pasukan pendudukan secara lengkap dan tanpa syarat" dari wilayah Azerbaijan yang diduduki.

Sekitar 20% wilayah Azerbaijan - termasuk Nagorno-Karabakh dan tujuh wilayah yang berdekatan - berada di bawah pendudukan Armenia secara ilegal selama hampir tiga dekade. (AA)


latestnews

View Full Version