View Full Version
Rabu, 03 Mar 2010

Tentara Philipina Terluka Akibat Serangan Abu Sayyaf

Zamboanga City (Voa-Islam.com) - Tiga tentara pemerintah Philipina terluka dalam sebuah ledakan ranjau darat pada Selasa di provinsi yang bergejolak, Basilan, hanya beberapa kilometer dari selatan  kota Zamboanga di Philipina selatan, kata pejabat.

"Prajurit tersebut, semuanya berasal dari kompi ke-4 Ranger Pengintai, yang sedang berpatroli ketika ledakan terjadi. Dan Abu Sayyaf berada dibalik ledakan tersebut," kata juru bicara angkatan darat, Letnan Satu Steffani Cahco.

Steffany mengatakan para prajurit tersebut telah dievakuasi ke rumah sakit militer di kota Zamboanga dan menambahkan bahwa pasukan keamanan saat itu tengah melacak Abu Sayyaf di kota Sumisip tempat dimana ledakan terjadi sekitar pukul 7:40 pagi.

..Pekan lalu lebih dari 12 orang tewas setelah kelompok pejuang Moro termasuk kelompok Abu Sayyaf menyerang sebuah desa kecil di kota Maluso..

Polisi mengatakan pertempuran juga dilaporkan terjadi di desa Baiwas kota Maluso, namun tidak dilaporkan adanya korban.

Pekan lalu lebih dari 12 orang tewas setelah kelompok pejuang Moro termasuk kelompok Abu Sayyaf menyerang sebuah desa kecil di kota Maluso. 10 orang juga dikabarkan terluka akibat serangan tersebut.

Pihak berwenang Philipina yang menghubungkan kelompok Abu Sayyaf dengan jaringan Al-Qaeda dan Jamaah Islamiyah, di salahkan atas beberapa serangan terhadap target-target militer dan juga dituduh melakukan penculikan-penculikan untuk uang terbusan, yang terjadi di wilayah provinsi selatan negara tersebut. (aa/ME) 


latestnews

View Full Version