BAGHDAD (voa-islam.com): Seorang pria yang ditangkap di Irak menyatakan berencana menyerang kesebelasan Belanda dan Denmark di Piala Dunia Afrika Selatan.
Selain pemain, ia juga berencana menyerang pendukung kedua kesebelasan.
Lelaki tersebut menyatakan telah berunding dengan rekan-rekannya untuk mengadakan aksi balas dendam atas penghinaan terhadap Nabi Muhammad. Para calon pelaku serangan ini berencana menggunakan senjata api dan bom mobil.
Menurut pemerintah Irak, pria Arab berusia 30 tahun ini bernama Abdullah Azem Saleh al-Qahtani. Menurut Al-Qahtani, ia pergi ke Irak tahun 2004 untuk berjuang melawan Amerika. Ia lalu direkrut Al-Qaidah. Ia berpendapat, lebih mudah pergi ke Afrika Selatan ketimbang ke Belanda atau Denmark.
Menurut juru bicara Departemen Luar Negeri Belanda, pihaknya telah mengetahui ancaman serangan ini.
Pengamanan Khusus
Persatuan sepak bola Belanda KNVB tidak akan menerapkan kebijakan pengamanan khusus atas kesebelasan Belanda. "Pencegahan terorisme kami serahkan kepada ahlinya," kata juru bicara KNVB. "Kami mengikuti perintah saja. Lagipula kami belum mendengar berita apa pun dari Deplu mengenai pengamanan khusus."
[za/rnw]