AMERIKA SERIKAT (voa-islam.com) - Seorang veteran perang AS mengkritik Washington untuk perang di Afghanistan dan pembantaian warga sipil Afghanistan oleh pasukan Amerika baru-baru ini.
Berpidato "Malam Toronto untuk Pembantaian Afghanistan, " veteran berbaju tentara tersebut menantang kebijakan AS terhadap perang dan dampak negatifnya terhadap kehidupan rakyat Afghanistan.
Dia menunjuk kepada pembantaian baru-baru ini terhadap warga sipil Afghanistan oleh tentara Amerika di provinsi selatan Kandahar dan mencatat bahwa "apa yang terjadi pada pekan terakhir tidak ada yang berbeda dari apa yang telah kita lihat di masa lalu."
Dia juga mengatakan bahwa ia tidak bersedia menjadi bagian dari militer AS lagi.
Pada tanggal 11 Maret, sekelompok tentara AS pergi dari rumah ke rumah di distrik Panjwaii Kandahar dan menembak mati warga sipil Afghanistan dalam rumah mereka, menewaskan sedikitnya 16 orang, kebanyakan perempuan dan anak-anak, dan melukai beberapa orang lainnya.
Amerika Serikat hanya mendakwa satu tentara terkait dengan pembunuhan setelah pembantaian tersebut, meskipun pendapat Kabul bahwa sekitar 20 tentara Amerika telah terlibat.
Pembantaian itu memicu protes besar-besaran di Afghanistan yang dilanda perang dan menambah ketegangan hubungan lebih lanjut antara Kabul dan Washington. (an/ptv)