View Full Version
Senin, 09 Jun 2014

ISIS Rebut Ladang Minyak di Provinsi Deir Al-Zor dari Kelompok Saingan

DEIR AL-ZOR, SURIAH (voa-islam.com) - Kelompok Negara Islam Irak dan Suriah Raya (ISIS) pada hari Ahad (8/6/2014) merebut sebuah ladang minyak di timur kota Deir ez-Zor Suriah, yang dikendalikan oleh kekuatan oposisi bersenjata saingan mereka.

Menurut kantor berita Masar dari blok oposisi, para pejuang ISIS merebut kendali atas ladang minyak Kharta setelah dua hari bentrokan sengit di daerah dengan kelompok oposisi Suriah, Brigade Al-Mujahidin.

Laporan-laporan mengatakan api berkobar di sebuah pipa minyak yang terkena tembakan selama pertempuran.

Komisi Umum Revolusi Suriah (SRGC) menyatakan bahwa listrik dan air telah diputus di seluruh kota hari Hada pagi.

Awal bulan lalu, kelompok ini juga telah merebut kontrol dari bagian-bagian kunci di provinsi Deir Al-Zor dari kelompok-kelompok saingan.

45 pejuang tewas

Sementara itu kelompok pemantau Obervatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia (SOHR) hari Senin (9/6/2014) mengatakan pertempuran baru antara Negara Islam Irak dan Suriah Raya (ISIS) dan afiliasi Al-Qaidah bersama sekutunya di Suriah timur telah menewaskan sedikitnya 45 pejuang.

Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia yang berbasis di Inggris dan memiliki jaringan di lapangan Suriah mengatakan bentrokan di kota Khosham di provinsi timur Deir Al-Zor menewaskan 17 pejuang Nusra dan sekutunya, sementara dari ISIS 28 anggota juga tewas dalam pertempuran tersebut.

Pertempuran dimulai hari Ahad dan mengamuk sepanjang malam, kata Observatorium.

SOHR mengatakan bahw perang antara faksi-faksi pejuang Suriah melawan ISIS sejak awal Januari lalu telah menewaskan sekitar 6.000 orang dari kedua belah pihak. (st/tds)


latestnews

View Full Version