View Full Version
Kamis, 15 Jan 2015

Daulah Islam (IS) Dirikan Kamp Pelatihan Militer di Provinsi Farah Afghanistan

FARAH, AFGHANISTAN (voa-islam.com) - Daulah Islam Irak dan Suriah (IS/ISIS), telah mendirikan kamp pelatihan militer di provinsi Farah barat Afghanistan, Khamaa Press melaporkan Kamis (15/1/2015).

Menurut pejabat pemerintah daerah, kamp-kamp pelatihan itu telah beroperasi di beberapa bagian distrik Khak-e-Safid selama tiga pekan terakhir.

Kepala administratif distrik Khak-e-Safid, Abdul Khaliq Noorzai, mengatakan bahwa kelompok jihad itu terdiri dari 80 pejuang yang telah aktif terlibat dalam pelatihan mujahidin.

Noorzai lebih lanjut menambahkan bahwa kelompok itu membawa bendera IS dan dipersenjatai dengan senjata modern.

Dia mengklaim sejumlah mujahidin Taliban juga telah bergabung dengan kelompok yang dipimpin oleh Mawlavi Abdul Malik dan Mawlavi Abdul Raziq tersebut.

Berita ini datang ketika penduduk lokal distrik Sangin di provinsi Helmand mengatakan sekelompok mujahid berseragam hitam sudah mulai gerakan di distrik itu membawa bendera tauhid dan kendaraan.

Seorang komandan senior Tentara Nasional Afghanistan (ANA) di Afghanistan selatan juga telah menegaskan bahwa mantan pemimpin Taliban sedang mencoba untuk merekrut orang-orang untuk menjadi anggota Daulah Islam di provinsi Helmand.

Meski demikian, para pejabat Kementerian Dalam Negeri (MoI) menolak bahwa IS beroperasi di Afghanistan dan mengatakan tidak ada tanda-tanda bahwa kelompok tersebut telah menyusup di negara itu. (st/kp)


latestnews

View Full Version