View Full Version
Senin, 30 Apr 2018

Taliban Bantah Terlibat Serangan Bom Jibaku Terkoordinasi di Kabul

KABUL, AFGHANISTAN (voa-islam.com) - Kelompok pejuang Taliban di Afghanistan telah membantah keterlibatan kelompok itu dalam serangan bom jibaku terkoordinasi di Kabul yang menyebabkan puluhan orang tewas atau terluka.

Juru bicara kelompok Taliban Zabiullah Mujahid dalam sebuah pernyataan mengatakan bahwa kelompok itu tidak memiliki hubungan dengan pemboman dan insiden yang terjadi di Kabul hari Senin (30/4/2018) ini.

Ini muncul ketika afiliasi Islamic State Wilayat Khurasan (ISKP) mengeluarkan pernyataan dalam bahasa Arab yang mengklaim bahwa serangan itu dilakukan di kompleks intelijen Afghanistan di kota itu.

Kelompok itu kemudian mengklaim bahwa serangan itu telah menyebabkan sedikitnya 50 agen intelijen Afghanistan tewas atau terluka.

Namun, para pejabat keamanan Afghanistan mengaku bahwa 25 orang tewas dan 45 lainnya terluka termasuk beberapa warga sipil dan wartawan.

Serangan itu dilakukan sekitar pukul 8 pagi waktu setempat setelah seorang pembom jibaku meledakkan bomnya di daerah Shash Darak sementara seorang pembom lain meledakkan sebuah kamera yang penuh dengan bahan peledak ketika para wartawan dan beberapa orang lain berkumpul di tempat ledakan pertama. (st/kp)


latestnews

View Full Version